Awal Ramadhan, Tenaga Pendidik dan Kependidikan MAN 1 Muna Ikut Zikir Bersama Kanwil Kemenag Sultra

By admin 05 Apr 2022, 08:37:49 WITA Pendidikan
Awal Ramadhan, Tenaga Pendidik dan Kependidikan MAN 1 Muna Ikut Zikir Bersama Kanwil Kemenag Sultra

Gambar : Guru dan Tenaga Kependidikan MAN 1 Muna Mengikuti Zikir Bersama


Muna, media.man1muna.com -- Mengawali pagi pada Selasa 05 April 2022 M bertepatan dengan hari ke 3 Ramadhan 1443 H, Dewan Guru dan Staf Tata Usaha MAN 1 Muna kembali mengikuti kegiatan rutin yaitu Dzikir Bersama Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tenggara. Dzikir dilangsungkan secara virtual (Daring) yang dipandu oleh Bapak Riswanto.

Diakhir kegiatan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tenggara, bapak H. Zainul Mustamin, S.Ag.,MA memberikan pengantar sekaligus pesan Ramadhan. Dalam pengantarnya beliau menjelaskan tentang tiga klasifikasi puasa didalam bulan Ramadhan menurut para cendekiawan Muslim. Yakni Puasa Badani (Bersifat Jasmani), Puasa Nafsani (Bersifat Psikologis) dan Puasa Ruhani (Bersifat Spiritual). Lebih lanjut beliau menjelaskan bahwa 10 hari pertama puasa lebih ditekankan kepada puasa yang bersifat badani sehingga terjadi penyesuaian ragawi, puasa di 10 hari kedua bersifat psikologis dan puasa di 10 hari terakhir bersifat ruhani. Berdasarkan inilah maka lailatul qadr diturunkan di 10 hari terakhir karena faktor fisik dan psikologis sudah diselesaikan di 20 hari sebelumnya.

“Untuk menyambut lailatul qadr hendaknya kita persiapkan dari awal Ramadhan, bukan saja nanti dimalam ganjil pada sepuluh hari terakhir. Oleh karena itu, kita tidak boleh terjebak dalam hitungan angka. Tetapi jadikan penuntun untuk maksimal di sepuluh hari terakhir” tutupnya.

Kepala MAN 1 Muna Sitti Marwah Larisu, S.Ag.,M.Pd, menyambut baik kegiatan ini sebagai bagian kegiatan rutin yang membangun jiwa. Beliau menekankan kepada seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan di MAN 1 Muna untuk menjadikan kegiatan ini sebagai kegiatan wajib, yang sangat berperan untuk membangun mentalitas dan spiritualitas sebagai ASN kementerian agama. 

#mansatumunabersahabat

#madrasahmandiriberprestasi




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

Write a comment

Ada 3 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment